Samsung Janjikan Android 14 dan ONE UI 6.0 akan Cepat Diluncurkan tahun 2023


Samsung telah menjalankan update One UI 5.0 berbasis Android 13 akhir bulan lalu.  samsung berjanji akan membagikan update Android lebih cepat untuk tahun depan.

Samsung membanggakan capaiannya yang berhasil merilis update Android 13 lebih cepat. Mereka mengatakan update tahun ini berhasil mengurangi interval waktu secara drastis antara rilis Android 13 dan distribusi One UI 5.0.

Dalam keterangan resminya, Samsung mengungkap mereka mulai mendistribusikan One UI 5.0 hanya dua bulan setelah Google merilis Android 13 versi stabil. Capaian itu termasuk cepat bagi Samsung dan mereka ingin bisa lebih cepat lagi.

Samsung mengatakan mereka akan memperkuat kerjasamanya dengan Google dan memanfaatkan feedback dari pengguna untuk mempercepat rilis update Android berikutnya, yang kemungkinan adalah One UI 6 berbasis Android 14.

"Samsung Electronics akan terus memperkuat kerjasama dengan Google dan secara aktif mendengarkan masukan dari pengguna untuk terus memperbarui One UI lebih cepat dan dengan lebih sempurna," kata Samsung dalam keterangan resminya, seperti dikutip dari 9to5Google, Minggu (20/11/2022).

Samsung sendiri sudah merilis One UI 5.0 untuk Galaxy S22 series pada 24 Oktober, diikuti dengan Galaxy S21 series pada 8 November. Samsung mengumumkan akan merilis update Android 13 untuk Galaxy Note 20 series dan Galaxy S20 series sebelum akhir bulan November 2022.

Duo ponsel layar lipat terbaru Samsung, Galaxy Z Fold 4 dan Galaxy Z Flip 4, juga sudah kebagian update Android 13 di negara asalnya. Selain itu update Android 13 juga akan menyambangi Galaxy Tab S8, Galaxy Tab S7, Galaxy Tab S7 FE, Galaxy Tab S6 Lite, Galaxy Z Flip 3, Galaxy Z Fold 2, dan Galaxy Z Fold 3 sebelum akhir tahun ini.

Beberapa ponsel kelas menengah seperti Galaxy A32, Galaxy A33 5G, Galaxy A52s 5G, dan Galaxy A53 5G juga akan mendapatkan update di Korea sebelum akhir tahun ini. Beberapa ponsel tersebut sudah mendapatkan Android 13 di negara lain.




Logo